Radar CNNNEWS. My. Id
Sidoarjo,10/02/2025 Devita Sari, atau akrab disapa Vita (26), membuktikan bahwa kegigihan dan kerja keras dapat mengubah nasib.
Awalnya, Vita merupakan seorang pengangguran yang berusaha mencari pekerjaan dengan melamar ke berbagai pabrik di Sidoarjo.
Namun, usaha tersebut tak membuahkan hasil, Frustrasi dengan keadaannya.
Suatu hari ia duduk di sebuah angkringan sambil menikmati kopi. Dari sanalah muncul ide untuk membuka usaha serupa.
Pemilik Warung angkringan, tengah mengabadikan momen.
“Alhamdulillah, dulu saya tidak punya penghasilan tetap, tapi sekarang saya bisa mencukupi kebutuhan keluarga dari hasil jualan kopi, susu, es, dan makanan bakaran seperti sosis,” ujar Vita. Minggu Tgl. 09/02./2025
Kini, angkringannya yang diberi nama Angkringan B2 semakin berkembang, bahkan ia sudah memiliki karyawan sendiri.
Namun, perjalanan Vita dalam membangun usahanya tak selalu mulus.
Pihaknya juga, mengaku menghadapi berbagai cobaan, mulai dari tuduhan tak berdasar seperti menggoda suami orang hingga fitnah memakai penglaris (pesugihan).
mengendarai motor moge nya (Sport).
Meski demikian, ia tetap tegar dan memilih untuk diam serta membuktikan kesuksesannya dengan kerja keras.
“Banyak angkringan lain yang menghalalkan segala cara agar tetap ramai, tapi saya memilih fokus berjualan dengan jujur. Semua gosip saya anggap angin lalu,” tambahnya.
Salah satu pelanggan setia, Sipho dari Tanggulangin, mengungkapkan kebanggaannya terhadap Vita.
“Saya salut dengan Vita. Masih muda, cantik, tapi mau berjuang demi keluarganya. Pelayanannya juga ramah dan sopan. Ini yang bikin angkringan B2 selalu ramai,” ujarnya.
Kisah Vita menjadi inspirasi bahwa dengan tekad dan usaha, siapapun bisa bangkit dari keterpurukan.
Keberhasilannya membangun usaha di tengah persaingan menjadi bukti bahwa kejujuran dan ketekunan adalah kunci kesuksesan.
(Luqman).
Editor:yaya